Rabu, 17 Agustus 2011

Merubah Template/Tampilan Blog

Ok Gan, setelah kita punya sebuah blog, langkah pertama adalah mengatur tampilan blog agan. Seperti yang udah ane singgung pada postingan sebelumnya, kita bisa merubah tampilan/template dari blog kita. Dan blogger sudah menyediakan fasilitas itu. Yang perlu agan-agan lakukan adalah masuk ke blognya agan. Kalo agan masih bingung mesti gimana, tuliskan saja alamat blog agan di addres bar paling atas.
Contoh : www.malangbongkotaangin.blogspot.com, kemudian Enter. Dan agan akan dibawa ke jendela blog. Tampilan blog agan masih dalam keadaan kosong, soalnya agan belum memasukkan widget apapun atau satu buah postingan. Gak apa-apa. Untuk awal kita utak-atik dulu tampilan template-nya. Setelah tampilan blog agan keluar, klik huruf Masuk yang berada di kanan atas. Masukan alamat email dan password yang agan peroleh dari Google. Kalo udah masuk, maka tampilannya sebagai berikut :

Kemudian klik huruf Rancangan

Klik Perancang Template, dan kita akan dibawa masuk ke jendela rancangan template.

Ada beberapa pengaturan yang agan-agan bisa lakukan :
  • Templates : Pada bagian ini agan-aga bisa menyesuaikan Gambar tampilan keseluruhan dari blog kita. Ada kategori Mudah, Jendela Gambar, PT Keren Sekali, Tanda Air, Kelembutan dan Perjalanan. Masing-masing kategori tersebut juga memiliki variasi gambar dan warna yang berbeda. Jadi silahkan agan pilih sendiri. Dan setiap agan mengklik salah satu kategori tersebut, maka pratinjau akan diperlihatkan di bagian bawahnya.
  • Background : Gunanya untuk merubah warna atau gambar latar diblog kita. Apabila agan hanya ingin merubah warnanya saja, klik Main color theme. Tetapi alau ingin merubah tampilan dengan latar yang bergambar, agan klik yang BackGround image. Klik tanda panah kecil yang menghadap ke bawah. maka akan keluar pilihan background image dengan beberapa kategori. Ada Abstrak, Seni, Bisnis dst. Pilih salah satu kemudian klik DONE. Perhatikan perubahan gambar blog agan di pratinjau bagian bawah.
  • Ajust Widths : Adalah untuk mengatur posisi dari kolom Blog. silahkan coba sendiri
  • Layout : Memilih bentuk kolom untuk blog kita. Silahkan dicoba gan......
  • Advanced : Mengatur jenis, besar dan warna hurup 

Nah kalau agan-agan udah puas dengan hasil pilihannya. klik APPLY TO BLOG, kemudian View Blog. Tada...Tampilan keren blog agan udah jadi. Puas-puasin aja ya gan memandangnya....

Artikel Yang Berhubungan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar